Minggu, 17 Juni 2012

THAT'S SIMPLE

Ternyata syarat yang aku ajukan kepada Allah itu begitu menggambarkan betapa kurang menghargainya aku akan nikmatNya yang sudah begitu banyak aku terima. Membuat banyak resolusi tahun baru, banyak planning, banyak rencana, dengan asumsi bila apa yang dicita-citakan tercapai akan bahagia.

Lalu apa? 

Helaan nafas lega kala pagi tiba, senyum sapa penuh rasa bahagia tiap hari itu apa?
Apa tawa canda tiap hari itu bukan bahagia, apa sehat wal afiat itu bukan bahagia?
Lalu mengapa harus menunggu?

Hadiahnya ada dihari ini, saat ini, detik ini...

Ternyata apa yang kita cita-citakan sudah dikabulkanNya, sangat-sangat cepat, jadi jangan kira apa yang kita cita-citakan itu belum tercapai, kadang sudah kita capai tetapi belum kita sadari.

Jadi sadarlah bahwa setelah bebas hutang itu kita bisa bernafas lega, jadi cita-cita kita itu bukan bebas hutangnya, tetapi bernafas leganya, lha itu kan sudah kita alami sekarang! iya sekarang!

Allahu Akbar!!


Ini foto pada saat terjadi Banjir Besar diBalikpapan ( Mey 2012 ), Air mengepung diberbagai titik jalan, Lalu lintas macet total selama hampir satu hari, Mereka yang ada didalam mobil & terjebak macet pasti ingin segera terbebas dari situasi tersebut, saya merasa kejadian seperti ini jarang terjadi di Balikpapan, jadi sayang kalau nggak diupload :)