Rabu, 10 Juni 2015

Persahabatan bagai Kepompong

Tanggal 1 s/d 5 Juni 2015, ikut bergabung dalam team Wijayakusuma Studio Seni - Semarang mengerjakan proyek pembuatan stand pameran dari dinas perkebunan provinsi Jawa Tengah untuk Even SAE ( Soropadan Agro Expo ).

Saya sangat salut dengan persahabatan Mas Bayu, Mas Luthfi ( Ufik ), Mas Lalang, Mas Fajar, Pak Solikhin , Hafidz, Mas Bambang, dan Mas Tono.

Persahabatan dari bangku kuliah dibawa sampai ke ladang nafkah. Mereka bukan orang kantoran, atau kerja di perusahaan, mereka itu orang bebas / freeman. Dan sebagai freeman baru, rasanya sangat senang manakala mas Bayu mengajak bergabung, dan anggota Wijayakusuma yang lain menyambut dengan hangat.

Sistem kerja yang egaliter, tanpa ada yang memarahi kalau salah, membuat masing masing Crew sangat bertanggung jawab atas apa yang dikerjakan.

Makan bersama sebelum bekerja

Dan ini hasil kerjanya
Pengalaman di Semarang dan Soropadan ini membuat saya bersyukur atas anugerah berupa "Sahabat" yang ternyata ada dan mau mengulurkan tangan saat ada yang jatuh.

Kawan bisa jadi musuh dan musuh bisa jadi kawan, tapi Sahabat tetap melayani trayek Semarang - Cirebon, hehehe

Entahlah, bersyukur saja atas segala anugerah dariNya..

Teguh Ujianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar